Gampangnya Bikin SIM Via Online

Februari 16, 2024
By Thomas W
Gampangnya Bikin SIM Via Online-otospector

Bikin SIM via online di masa lalu pasti tidak pernah terpikirkan. Akan tetapi dengan adanya kemajuan teknologi informasi, urusan bikin SIM bisa dipermudah. Pendaftaran dan ujian teori pembuatan SIM bisa dilakukan secara online.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

Tentu dengan adanya inovasi dari Korlantas Polri ini sangat mudah dan praktis. Masyarakat yang akan membuat SIM cukup mengurus dan melengkapi berkas dari rumah, lalu datang ke Satpas SIM untuk foto dan mengambil SIM-nya.

Bagaimana prosedur bikin SIM via Online? Yuk, kita simak persayaratan dan langkah-langkah yang bisa dilakukan:

#1: Persyaratan Usia

Bikin SIM Via Online

Sumber: Bisnis.com

•       SIM A, SIM C, SIM D, dan SIM D1 minimal berusia 17

tahun.

•       SIM C1 minimal berusia 18 tahun.

•       SIM C2 minimal berusia 19 tahun.

•       SIM A dan SIM B1 minimal berusia 20 tahun.

•       SIM B2 minimal berusia 21 tahun.

•       SIM B1 Umum minimal berusia 22 tahun.

•       SIM B2 Umum minimal berusia 23 tahun.

Baca juga: Jadwal SIM Keliling Depok 2024

#2: Persyaratan Administrasi

Bikin SIM Via Online

Sumber: Carmudi

•       Melengkapi dan menyerahkan tanda bukti pendaftaran elektronik.

•       Melampirkan fotokopi dan memperlihatkan Kartu Tanda Penduduk elektronik (E-KTP) atau dokumen keimigrasian.

•       Untuk warga negara asing harus melampirkan fotokopi surat izin kerja asli dari kementerian terkait.

•       Melakukan perekaman biometri, seperti sidik jari, pengenalan wajah, serta retina mata.

•       Menyerahkan bukti pembayaran penerimaan negara bukan pajak.

beli mobil bekas di tokopedia

#3: Persyaratan Kesehatan

Bikin SIM Via Online

Sumber: Tribunnews

•       Melakukan pemeriksaan kesehatan jasmani, termasuk penglihatan, pendengaran, fisik atau anggota gerak, dan lainnya.

•       Melakukan pemeriksaan kesehatan rohani, yang mencakup kemampuan kognitif, psikomotorik, dan kepribadian.

Ujian dan Biaya

•       Ujian teori.

•       Ujian keterampilan melalui simulator.

•       Ujian praktik.

#4: Biaya Pembuatan SIM Online

Bikin SIM Via Online

Sumber: Kompas.com

•       SIM A dan A Umum: Rp120.000

•       SIM BI dan BI Umum: Rp120.000

•       SIM BII dan BII Umum: Rp120.000

•       SIM C: Rp100.000

•       SIM D: Rp50.000

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#5: Langkah-langkah Membuat SIM Online

Bikin SIM Via Online

Sumber: Liputan6.com

1. Mengunduh Aplikasi Digital Korlantas POLRI

Aplikasi digital Korlantas Polri bisa diunduh di Google Playstore atau App Store.

2. Mendaftar Memakai Nomor HP

Pendaftaran di aplikasi dilakukan dengan identitas nomor HP Otofriends. Segala informasi diisi dengan sebenar-benarnya.

3. Verifikasi Email dan E-KTP

Dalam pendaftaran diperlukan verifikasi akun lewat email. Lakukan pengunggahan informasi E-KTP sebagai verifikasi identitas.

4. Klik Menu SIM dan Pilih Pendaftaran SIM

Selesai proses verifikasi, silakan buka aplikasi dan klik menu “SIM”. Pilih “Pendaftaran SIM”.

5. Pengisian Data

Isilah data pada aplikasi dengan informasi pribadi sesuai petunjuk.

6. Bayar Biaya Pendaftaran

Saatnya melakukan pembayaran sesuai petunjuk di aplikasi. Harap mengikuti langkah sesuai instruksi.

7. Ujian Teori

Usai pembayaran, Otofriends akan diberi akses untuk ikut ujian teori secara online.

8. Penjadwalan Ujian Praktik

Setelah lulus ujian teori, Otofriends silakan memilih tanggal, waktu, dan lokasi Satpas mengikuti ujian praktik.

9. Saatnya Mengambil SIM

Jika sudah lulus ujian praktik, SIM sudah bisa diambil di Satpas sesuai jadwal yang diberikan.

Baca juga: Mengenali BPKB Asli atau Palsu, Begini Ciri-cirinya

Cara cek kelengkapan dokumen mobil bekas

Saat membeli mobil bekas, salah satu syarat yang mutlak adalah kelengkapan surat-sura. Tanpa surat yang lengkap, lebih baik tidak usah bertransaksi.

Untuk mengecek surat-surat sebuah mobil bekas, manfaatkan saja jasa inspeksi mobil bekas Otospector. Inspektor akan memeriksa kelengkapan surat-surat dan memastikan apakah sudah sesuai dengan kendaraan yang diinspeksi.

Namun jika Otofriends ingin mengetahui keabsahan surat-surat, maka silakan saja langsung ke Kantor Samsat. Pengecekan keabsahan surat-surat masuk dalam ranah Samsat atau Kepolisian.

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Catat, Ini 5 Mobil Pintu Geser Dengan Harga Ekonomis

Maret 26, 2024
Meski di pasaran banyak tersedia pilihan jenis mobil, namun mobil pintu geser jadi favorit para penggemarnya. Pasalnya mobil jenis ini mampu memberi akses ke dalam mobil yang lapang. Begitu juga ketika sedang membawa mobil ini di tempat parkir. Sayangnya keberadaan mobil pintu geser identik dengan harga jual yang masih tinggi, seperti contohnya Toyota Alphard. Saat
Baca Lebih Lanjut

Ternyata Ini Arti Dari Lampu Indikator di Mobil

Maret 26, 2024
Ketika Kamu mengemudi, apa yang menjadi panduan Kamu untuk memahami kesehatan mobil? Salah satu cara paling gampangnya adalah lampu indikator yang ada di dashboard mobil pastinya. Lampu-lampu ini bukan hanya pernak-pernik aja, mereka merupakan sistem komunikasi penting antara mobil dan pengemudi. Lampu ini memberikan informasi vital tentang kesehatan dan juga kinerja mobil. Pada pembahasan kali
Baca Lebih Lanjut

Ini Tanda Seal Klep Mobil Perlu Diganti

Maret 25, 2024
Tanda seal klep mobil perlu diganti, tentu harus dipahami oleh Otofriends agar bisa cepat melakukan penggantian. Sebab jika seal klep dibiarkan bocor, akibatnya mesin bisa rusak, bahkan bisa sampai turun mesin. Biaya perbaikan jadi semakin mahal. Seal klep memang komponen yang kecil, berbahan karet tahan panas, namun perannya begitu penting di dalam mekanisme kerja mesin.
Baca Lebih Lanjut