Harga Pajero Sport jadi salah satu topik yang banyak dibahas saat orang membicarakan SUV dengan performa gahar ini. Ya, sejak kemunculan pertama tahun 1985 silam, mobil yang satu ini menjelma menjadi salah satu SUV terbaik yang sangat tangguh.
Pajero Sport hadir dengan kombinasi yang istimewa antara desain dan mesin yang digunakan untuk memberikan kenyamanan berkendara yang luar biasa. Tidak hanya itu, mobil ini pun memiliki cukup banyak fitur mengesankan untuk beragam segmen berbeda.
Nah, pada kesempatan ini kita akan membahas tentang beberapa hal terkait Pajero Sport mulai dari keunggulan dan harga yang ditawarkan. Tentu, informasi perihal mobil ini nantinya bisa menjadi referensi dan pertimbangan ketika Anda hendak memilihnya sebagai mobil favorit.
Penasaran apa saja hal menarik dari Pajero Sport ini? Simak ulasan selengkapnya!
Sebagaimana disinggung di awal bahwa Pajero Sport hadir dengan beragam kelebihan yang tentu saja akan memberikan kesan berkendara yang berbeda dan lebih maksimal. Tentu, untuk pertimbangan sebelum membeli, Anda perlu mengetahui apa saja yang menjadi kelebihan dari Pajero Sport ini.
Salah satu kekuatan terbesar Pajero Sport adalah performa mesin yang bisa dikatakan istimewa. Dengan mesin yang gahar, mobil SUV ini akan memberikan performa yang garang dan cocok dipacu untuk semua medan yang berbeda. Hanya saja, Pajero Sport hadir dengan mesin berbeda sesuai dengan varian mobil yang tersedia.
Misalnya, untuk varian tipe Dakar, Pajero Sport hadir dengan mesin 2.5L DOHC. Sedangkan untuk tipe GLS, Exceed dan GLX, ada mesin DOHC 2L standar yang digunakan. Pajero Sport juga menghadirkan varian V6 dengan mesin 3.0L SOHC MIVEC. Ragam mesin ini memiliki performa yang luar biasa untuk perjalanan yang lebih menyenangkan.
Selain mesin yang gahar, Pajero Sport juga hadir dengan fitur yang bisa dikatakan sangat lengkap dan menarik. Misalnya saja, di bagian dalam, Pajero Sport sudah mendapatkan MID dengan panel yang canggih.
Tidak hanya itu, ada pula electric sunroof. Dengan adanya fitur ini, tentu penumpang yang mengendarai Pajero Sport akan mendapatkan tambahan udara yang lebih segar selama perjalanan berlangsung.
Pajero Sport pun memiliki fitur keamanan yang luar biasa lengkap. Beberapa fitur keamanan yang ditambahkan di mobil ini diantaranya adalah Forward Collision Mitigation (FCM), Ultrasonic Mis-acceleration Mitigation System (UMS), sistem Blind Spot Warning dan Lane Change Assist (BSW-LCA), serta Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Hadir di kelas SUV, Pajero Sport tampil dengan body yang lebih bongsor dan juga desain yang tampak tangguh. Tentu, paduan desain dan body mobil ini akan menawarkan kestabilan performa yang sangat baik. Tidak mengherankan jika Pajero Sport sangat tangguh dan bisa dikemudikan di berbagai medan yang berbeda, termasuk medan yang sulit.
Beberapa hal di atas adalah apa yang menjadi kelebihan dari Pajero Sport. Tentu saja, berbekal beragam kelebihan tersebut, Pajero Sport bisa diandalkan menjadi mobil impian untuk segala medan.
Tidak hanya itu, pada dasarnya, spare part Mitsubishi cenderung cukup mudah didapatkan. Oleh karenanya, Anda nantinya tidak perlu bingung dan ribet terkait penggantian spare part dan perawatan Pajero Sport.
Pajero Sport hadir dengan beberapa varian yang berbeda. Tentu, beragam varian yang tersedia juga akan berpengaruh pada harga yang ditawarkan. Oleh karenanya, penting mengetahui tentang varian dari Pajero Sport untuk membandingkan harga yang ditawarkan.
Selain itu, perlu diketahui bahwa varian dari Pajero Sport akan berpengaruh pada spesifikasi yang ditawarkan. Dengan varian yang lebih tinggi, tentu saja nantinya harga yang disematkan pada produk Pajero Sport pun nantinya akan semakin tinggi.
Adapun detail dari harga Pajero Sport sesuai dengan varian yang tersedia di antaranya adalah sebagai berikut:
Beberapa poin di atas adalah beragam varian Pajero Sport yang tersedia dengan beragam harga yang berbeda. Bisa dikatakan jika harga Pajero Sport terlihat cukup tinggi. Hal ini sebenarnya wajar karena memang Pajero Sport menawarkan beragam keunggulan mulai dari desain yang futuristik dan juga fitur yang mumpuni.
Nah, terkait harga dan varian Pajero Sport tersebut, tentu saja Anda bisa membandingkan ragam varian produk Pajero Sport tersebut dan memilih mana produk yang sesuai dengan keinginan Anda. Tentu, Anda juga harus membandingkan harga dan menyesuaikannya dengan budget yang tersedia.
Jika Anda merasa bahwa harga Pajero Sport baru cenderung masih terlalu mahal, maka memilih Pajero Sport bekas adalah salah satu alternatif yang tepat. Ya, dengan kondisi yang bekas, tentu secara umum harga dari Pajero Sport akan cenderung lebih terjangkau.
Hanya saja, tentu Anda perlu selektif ketika hendak membeli mobil bekas. Pasalnya, kondisi mobil bekas secara umum tentu lebih rendah daripada mobil baru. Nah, pastikan jika Anda mengecek kondisi Pajero Sport bekas dengan menyeluruh untuk memastikan jika kondisinya senantiasa baik.
Tidak hanya itu, Anda juga sebaiknya melakukan tes drive. Pengetesan ini bisa diandalkan untuk secara langsung mengetahui bagaimana kondisi dari Pajero Sport bekas yang hendak dibeli. Dengan pengetesan yang dilakukan, Anda pun akan terhindar dari risiko membeli mobil dengan kondisi yang buruk.
Lantas, bagaimana dengan harga dari Pajero Sport bekas?
Tentu saja, harga Pajero Sport bekas sangat beragam. Harga Pajero Sport bekas tersebut dipengaruhi oleh tahun produksi mobil dan juga kondisi mobil secara umum. Juga, tidak ada patokan resmi terkait harga dari Pajero Sport bekas tersebut.
Nah, untuk gambaran, adapun beberapa kisaran harga Pajero Sport bekas yang bisa dijadikan pertimbangan diantaranya adalah sebagai berikut:
Demikian beberapa ulasan tentang Mitsubishi Pajero Sport. Pilih varian yang tepat dan simak harga yang terbaru di aplikasi terbaru OTOS – bursa mobil bekas dari Otospector dengan garansi satu tahun.
Bagikan