Download Aplikasi OTOS
Install

Cara Mengecek Indikasi Mobil Terawat dari Kondisi Cat

November 25, 2019
By Thomas W
Cara Mengecek Indikasi Mobil Terawat dari Kondisi Cat-otospector

Jika memang sudah terbiasa berhubungan dengan mobil bekas, tentu Anda tahu, mobil bekas dengan cat orisinil akan memiliki harga yang relatif lebih tinggi dibanding mobil yang sudah dicat ulang. Apalagi kalau catnya terlihat terawat rapi, meski usia kendaraan sudah cukup tua.

Sayangnya, orang awam kadang masih sulit membedakan mana cat yang masih asli dan mana yang sudah dicat ulang. Sulit, namun bukan berarti tidak bisa. Asalkan tahu, cara-caranya berikut ini bisa dipraktikkan siapapun:

#1: Meraba bagian atas bumper

Bumper mobil

Bagi orang yang sudah terbiasa, tentu dapat membedakan apakah permukaannya kasar atau tidak. Lihat catnya belepotan atau tidak. Walau terlihat bersih, tapi di pinggirnya pasti kasar, karena bagian tersebut susah diampelas.

#2: Melihat gradasi warna bodi

Suzuki Splash

Secara kasatmata kita bisa melihat gradasi cat dari bodi luar. Dari situ akan terlihat keaslian cat, karena mobil-mobil sekarang pada umumnya menggunakan material fiber, seperti misalnya di bumper. Bagian tersebut mempunyai serapan cat yang berbeda dibandingkan dengan logam. Tentu saja, tindakan ini harus dilakukan di tempat yang cukup cahaya.

Baca juga: Mobil Bekas Juga Harus Dicek Kelistrikannya. Inilah 5 Komponen Yang Wajib Ditengok.

#3: Cat di atas side skirt

Sideskirt mobil

Untuk melakukannya kita harus membuka pintu mobil. Sebab posisi ini biasanya tertutup oleh daun pintu dan jarang terkena pengecatan ulang. Kita bisa membandingkan cat di daerah sini dengan bagian-bagian bodi lainnya.

#4: Dari sisi kaca pintu

Kaca pitu belakang

Di dekat karet-karet, tepatnya pada bagian pinggir, ada titik-titik yang bisa kita lihat apakah cat itu orisinil atau tidak.

Untuk melakukannya kita harus membuka pintu mobil. Sebab posisi ini biasanya tertutup oleh daun pintu dan jarang terkena pengecatan ulang. Kita bisa membandingkan cat di daerah sini dengan bagian-bagian bodi lainnya.

#5: Diuji menggunakan alat penguji ketebalan cat

Alat pengukur ketebalan cat

Alat pengecek ketebalan cat (coating thckness gauge) berfungsi untuk mengukur ketebalan cat di permukaan suatu material atau benda yang akan dicat. Cukup ditempelkan saja di permukaan benda yang dicat, kita bisa tahu apakah ada lapisan cat yang lebih tebal dari biasanya. Jika ada pelapisan, itu artinya, mobil pernah dicat ulang.

Baca juga: Beli Mobil Bekas Bertransmisi Automatic? Simak Dulu 5 Fakta Ini

Mobil yang masih memiliki cat orisinil, sedari baru, tentu akan lebih dihargai ketimbang mobil yang sudah dicat ulang. Cat yang masih asli, juga bisa menandakan pemilik sebelumnya cukup rajin dalam perawatan mobil. Hal itu bisa diartikan, bagian-bagian lain juga ikut dirawat.

Melakukan pengecekan cat mungkin tidak mudah, terutama bagi Anda yang tidak biasa. Jika memang Anda tidak memiliki kemampuan untuk melakukannya, silakan gunakan jasa inspeksi kendaraan yang profesional dan independen untuk membantu Anda.  

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Beli Mobil Bekas di Solo di Bawah 100 Juta? Ini Daftarnya!

September 09, 2025
Hallo Otofriends yang ada di Solo, gimana kabarnya? Semoga selalu sehat ya. Bang min mau kasih beberapa rekomendasi nih buat wong Solo semua. Mobil-mobil bekas dibawah 100 juta bakalan Bang Min spill. Tentunya mobil-mobil ini adalah mobil-mobil bekas yang bang min cek masih banyak dipasaran dan boleh dibilang masih oke untuk kamu beli untuk tahun-tahun
Baca Lebih Lanjut

Mortal Kombat Perbandingan Mobil FWD vs RWD Mantep Mana?

September 09, 2025
Hallo otofriends, kamu kalau ditanya nih, lebih suka mobil dengan penggeran roda depan (FWD) atau mobil berpenggerak roda belakang (RWD)? Sambil kamu berpikir mending kita bahas dulu yuk perbedaan dan juga pengertian dari masing-masing penggerak mobil ini. Dalam dunia Otomotif dunia, sistem penggerak mobil ini menjadi salah satu faktor yang cukup penting serta bisa berpengaruh
Baca Lebih Lanjut

4 Showroom Mobil Bekas di Solo Berkualitas dan Bergaransi

September 09, 2025
Tidak salah kalau dikatakan, pasaran mobil bekas tidak pernah ada matinya. Selalu ada peminat mobil-mobil bekas berkualitas, terutama model-model yang populer di masyarakat. Karena situasi itulah dealer-dealer mobkas tidak pernah sepi dari permintaan. Salah satu kota di Jawa Tengah dengan pasaran mobil bekas yang dinamis adalah Solo. Dengan populasi penduduk 575 ribu jiwa (tahun 2019)
Baca Lebih Lanjut