Download Aplikasi OTOS
Install

Inilah Review Honda Civic Terbaru 2024

Januari 09, 2024
By Thomas W
Inilah Review Honda Civic Terbaru 2024-otospector

Honda Civic adalah salah satu mobil sedan yang paling populer di Indonesia. Mobil ini memiliki desain yang elegan, fitur yang lengkap, dan performa yang tangguh.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

Honda Civic sedan yang sekarang beredar merupakan generasi kesebelas. Diperkenalkan di Amerika Serikat pada April 2021 dan mulai dipasarkan pada 16 Juni 2021 untuk model tahun 2022. Sementara versi hatchback diperkenalkan pada 23 Juni 2021 untuk pasar Amerika Utara dan Jepang.

Agar Otofriends semakin mengenal Honda Civic terbaru ini, mari kita lihat reviewnya:

#1: Mengenal Sosok Honda Civic RS

Review Honda Civic Terbaru 2023

Untuk pasar Indonesia, Honda Civic sedan generasi kesebelas diluncurkan pada 28 Oktober 2021 dalam satu tipe saja, yaitu RS, dan masih menggunakan mesin 1.5-liter DOHC VTEC Turbo.

Sedangkan untuk versi hatchback yang dipasarkan di Indonesia hanya versi Type R saja yang diluncurkan 30 Maret 2023. Mesinnya menggunakan mesin 2.0-liter DOHC VTEC Turbo.

Baca juga: 5 Mobil Sedan Murah Dibawah 100 Juta Per Maret 2023

#2: Keunggulan Honda Civic RS

Review Honda Civic Terbaru 2023

Desain eksterior yang lebih sporty dan modern. Honda Civic RS memiliki bentuk bodi aerodinamis, dengan grille depan ukuran besar dan lampu LED yang tajam. Bagian belakang juga terlihat lebih dinamis, dengan spoiler dan lampu rem yang menonjol. Pilihan warnanya juga beragam, mulai dari hitam, putih, abu-abu, merah, biru, hingga kuning.

Kabin yang lebih luas dan nyaman. Ruang kabin lebih lega, dengan jarak sumbu roda bertambah 3,5 cm. Efeknya penumpang di baris kedua punya ruang kaki lebih lapang. Selain itu, kualitas material dan finishingnya juga meningkat, dengan bahan kulit dan plastik yang halus. Fitur hiburan dan keselamatannya juga lengkap, seperti layar sentuh 9 inci, sistem audio Bose, kamera 360 derajat, hingga Honda Sensing.

Mesin yang lebih bertenaga dan efisien. Honda Civic RS mengusung mesin bensin 1.5 liter turbocharged dengan transmisi CVT. Tenaganya 176 hp dan torsi sebesar 240 Nm. Terasa hemat dengan konsumsi rata-rata sebesar 15 km/liter. Selain itu, ada empat mode berkendara yang dapat disesuaikan dengan kondisi jalan, yaitu Eco, Normal, Sport, dan Individual.

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#3: Kekurangan Honda Civic RS

Review Honda Civic Terbaru 2023

Harga yang cukup tinggi. Harganya cukup mahal jika dibandingkan dengan kompetitornya, seperti Toyota Corolla Altis atau Mazda 3.

Kapasitas bagasi yang terbatas. Kapasitas bagasinya yang 419 liter, lebih kecil dari generasi sebelumnya yang mencapai 525 liter. Penyebabnya adalah desain bodi yang lebih rendah dan spoiler belakang yang besar.

Tidak ada pilihan mesin hybrid atau diesel. Hanya tersedia dalam pilihan mesin bensin turbocharged. Tentu bagi konsumen yang menginginkan pilihan mesin lebih ramah lingkungan atau lebih irit bahan bakar, akan tidak terpenuhi.

#4: Harga Honda Civic RS 2023

Review Honda Civic Terbaru 2023

Harga Honda Civic RS 2023 di Jakarta OTR adalah Rp606,4 juta.

Baca juga: Pilih Sedan atau Hatchback? Baca Dulu 5 Pertimbangan Ini

Honda Civic RS adalah mobil sedan yang menawarkan desain sporty dan modern, kabin lebih luas dan nyaman, serta mesin yang lebih bertenaga dan efisien.

Namun, mobil ini juga memiliki beberapa kekurangan, seperti harga yang cukup tinggi, kapasitas bagasi yang terbatas, dan tidak adanya pilihan mesin hybrid atau diesel.

Bagi Otofriends yang mencari mobil sedan yang stylish, mewah, dan berkualitas, Honda Civic RS bisa menjadi pilihan yang tepat.

Untuk memastikan Honda Civic RS bekas pilihan Otofriends dalam kodisi yang baik, maka jangan ragu untuk menggunakan jasa inspeksi mobil bekas Otospector. Dengan inspeksi menyeluruh, maka Otofriends bisa mendapat gambaran sejelas-jelasnya tentang kondisi mobil sehingga bisa menentukan harga terbaik.

Tonton rekomendasi mobil bekas Otospector disini:

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Beli Mobil Bekas Lebih Baik ke Pemilik atau Showroom?

November 09, 2024
Biasanya banyak orang beranggapan jika membeli mobil bekas milik perorangan sering dianggap lebih bagus daripada membeli mobil bekas di dealer. Apa benar? Sebenarnya  tidak juga lho otofriends. Namun, jika kamu membeli mobil bekas di dealer akan ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapati ketika ingin membeli mobil bekas di showroom mobil bekas.  Jika ingin membeli
Baca Lebih Lanjut

Begini Cara Benar Melakukan Engine Brake Mobil Matic

November 08, 2024
Para pemakai mobil bertransmisi matic, tentu sudah paham apa manfaat engine brake mobil matic. Yang selama ini kita pahami, engine brake perlu untuk mencegah overheating rem. Sebab kalau rem sampai kepanasan, akibatnya minyak rem akan menguap, muncul gelembung udara, sehingga akibatnya rem jadi blong. Idih, amit-amit deh! Padahal selain keselamatan, ada juga manfaat-manfaat lain engine
Baca Lebih Lanjut

Pahami, Inilah Fungsi Solenoid Mobil Matic

November 06, 2024
Sebagai pengguna mobil dengan transmisi matic, tentu sedikit-sedikit Otofriends pernah dengar tentang solenoid mobil matic. Penjelasan gampangnya, solenoid adalah komponen elektromagnetik yang mengontrol aliran fluida, terutama oli transmisi. Gambarannya mirip sebuah saklar yang diaktifkan oleh arus listrik. Nah, berkat kerja-kerja dari solenoid ini, pengemudi mobil matic bakal banyak tersenyum. Kenapa? Karena mereka bisa mengemudi dengan
Baca Lebih Lanjut