Download Aplikasi OTOS
Install

Kenapa Ganti Ban Baru Wajib Ganti Pentil Juga?

Juli 25, 2024
By Thomas W
Kenapa Ganti Ban Baru Wajib Ganti Pentil Juga?-otospector

Pada mobil-mobil yang dipakai untuk aktivitas harian, biasanya pemilik mobil juga akan lebih sering ganti ban baru. Umumnya pergantian ban dilakukan setiap dua atau tiga tahun.

Pada mobil harian, alur tapak ban memang akan lebih cepat botak atau halus, jadi ban mesti lebih sering diganti. 

Saat pergantian ban itulah, selain proses balancing, biasanya mekanik juga akan melakukan pergantian valve khusus saluran angin atau yang biasa disebut juga pentil ban.

Tindakan ini memang semata-mata bentuk pencegahan, tetapi bukannya tanpa alasan.

Mengapa ganti ban baru harus selalu diikuti pergantian pentil? Berikut ini beberapa penjelasannya:

#1:  Pentil Akan Dipotong Saat Mengganti Ban 

Pentil akan dipotong

Sumber: Michelin.co.id

Jika pentil ban mobil berupa katup karet, maka bagian tersebut biasanya akan dipotong dan diganti baru. Sehingga memang akan selalu diganti, ketika pergantian ban.

Pentil tidak akan diganti semua kalau katupnya merupakan TPMS (Tyre Pressure Monitoring System) atau Sistem Pemantauan Tekanan Ban elektronik. Pada pentil TPMS, pergantian cuma dilakukan untuk sil di bagian dalam saja yang berfungsi menjaga kekencangan udara.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

#2: Mencegah Sobek Akibat Getas

Pentil sobek akibat getas

Sumber: cnnindonesia.com

Akibat pemakaian sehari-hari dan usia pakainya, karet pentil bisa saja menjadi getas lalu akibatnya akan sobek. Kondisi ini wajar, karena memang sifat karet yang akan getas seiring usianya.  

Pergantian perlu dilakukan untuk menghindari karet sobek sewaktu-waktu yang bisa bikin tekanan ban menurun. 

Bagian pentil yang rawan sobek adalah pada O-ring yang berfungsi mencegah udara keluar dari dalam ban. Kalau O-ring sudah mengeras, udara bisa keluar perlahan-lahan dan membuat ban jadi bocor halus. 

Satu hal yang juga harus dipahami, pentil juga menerima panas akibat gesekan ban dengan permukaan aspal. Jadi semakin mobil sering dipakai, usia pentil juga akan semakin pendek. 

Baca juga: Mortal Kombat Pelek Kaleng vs Pelek Alloy Mobil

#3: Mencegah Bocor Akibat Pentil Keropos

Bocor akibat pentil keropos

Sumber: Kompas.com

Kadang bisa terjadi, ban kehilangan tekanan udaranya secara perlahan-lahan. Memang kondisi ini jarang-jarang, tetapi tetap bisa terjadi. 

Biasanya penyebabnya adalah pentil yang sudah keropos, sehingga terjadi kerenggangan permukaan atau porositas. Porositas dapat merusak sil, sehingga tekanan udara di dalam ban bisa hilang secara tidak normal.

Jika pentil sudah merenggang, maka pentil harus diganti, meski mungkin kondisi ban masih relatif baik.

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#4: Pergantian Pentil Sebelum Waktunya Ganti Ban Baru

Pentil diganti sebelum ganti ban

Sumber: Lifepal

Penggantian pentil sebelum ban habis masa pakainya juga bisa saja terjadi. Biasanya ini terjadi pada mobil-mobil yang jarang dipakai dan lebih banyak diparkir di garasi.

Meski alur tapak ban kondisinya bagus, tetapi penuaan karet pentil selama bertahun-tahun juga bisa bikin karet jadi keropos. Akibatnya, ban bisa kehilangan tekanan alias kempis. 

Kalau kondisinya seperti ini, maka sebaiknya Otofriends segera melakukan pergantian pentil jika memang kondisinya sudah tidak layak lagi. 

Baca juga: Selain Pakai Ban Asimetris, Simak Tips Aman Nyetir Saat Hujan Lainnya

Kaki-kaki mobil bekas apakah selalu menjadi bagian yang rusaknya parah?

Pada umumnya, kaki-kaki mobil memang selalu menjadi bagian yang paling bermasalah saat mobil dijual bekas. Apalagi pada mobil dengan sistem penggerak roda depan. Ditambah lagi jika pemilik sebelumnya tidak terlalu memperhatikan perawatan di sektor kaki-kaki.

Karena itu sebelum membeli mobil bekas, manfaatkanlah jasa inspeksi mobil bekas Otospector untuk memastikan mobil pilihan Otofriends, bebas dari kerusakan kaki-kaki.

Dengan inspeksi mobil yang mendetail pada 150 titik, Otofriends dapat mengetahuinya secara pasti kondisi mobil secara menyeluruh.

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Update Jadwal Samsat Keliling Jakarta Timur Selain Mall Cibubur Junction

Mei 09, 2025
Warga Jakarta Timur yang akan melaksanakan kewajiban perpanjangan STNK tahunan atau biasa diistilahkan sebagai pembayaran pajak, tentu sangat terbantu dengan adanya Jadwal Samsat Keliling Jakarta Timur. Bagaimana tidak. Berkat adanya Samsat Keliling, warga masyarakat punya alternatif pilihan untuk menyelesaikan urusan perpajakannya. Tentu ini menambah kemudahan dan kecepatan pengurusan STNK.   Ada sebagian warga yang memang
Baca Lebih Lanjut

4 Showroom Mobil Bekas di Solo Berkualitas dan Bergaransi

Mei 09, 2025
Tidak salah kalau dikatakan, pasaran mobil bekas tidak pernah ada matinya. Selalu ada peminat mobil-mobil bekas berkualitas, terutama model-model yang populer di masyarakat. Karena situasi itulah dealer-dealer mobkas tidak pernah sepi dari permintaan. Salah satu kota di Jawa Tengah dengan pasaran mobil bekas yang dinamis adalah Solo. Dengan populasi penduduk 575 ribu jiwa (tahun 2019)
Baca Lebih Lanjut

Wadoh STNK Keblokir ETLE? Ini Cara Mengatasinya

Mei 08, 2025
Ciye, Otofriends lagi panik karena STNK tiba-tiba kena blokir gara-gara ETLE? Tenang, kamu nggak sendirian! Banyak kok yang ngalamin hal serupa, apalagi sekarang sistem tilang elektronik atau ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) makin masif diberlakukan di berbagai daerah di Indonesia. Blokir STNK karena ETLE memang bikin pusing. Mau bayar pajak tahunan nggak bisa, mau balik
Baca Lebih Lanjut