Harga Mobil Daihatsu Ayla Bekas Terbaru Per Agustus 2022

Agustus 16, 2022
By Thomas W
Harga Mobil Daihatsu Ayla Bekas Terbaru Per Agustus 2022-otospector

Tak sedikit konsumen yang berusaha mencari tahu tentang harga mobil Ayla bekas terbaru. Mobil keluaran Astra Daihatsu Motor banya sekali diincar. Baik  lewat informasi di internet maupun dealer-dealer mobil bekas. Pasalnya, meski city car ini sudah diluncurkan sejak 10 tahun silam, namun karena selalu ada penyegaran, maka konsumen selalu memiliki beragam pilihan.

Dibandingkan saudara kembarnya, Toyota Agya, Daihatsu Ayla punya satu keunggulan yakni harga yang kompetitif. Dengan kualitas sama dengan Agya, Otofriends bisa mendapat harga mobil Ayla yang lebih murah. Tahun produksinya juga lebih muda, sehingga kondisinya juga relatif masih lebih baik.

Namun sebelum kita tengok harga mobil Ayla bekas terbaru, mari kita lihat dulu fakta-fakta tentang mobil ini:

#1: Menyasar Para Pemula

Harga Mobil Ayla Bekas Per Juli 2021, Mulai Rp65 Jutaan

Mobil ini muncul di pasaran setelah pemerintah membuat program Low Cost Green Car (LCGC) pada tahun 2013. Program ini membuat mobil-mobil LCGC bisa punya harga murah karena mendapat insentif pajak, bermesin kecil yang berarti irit bahan bakar dan ramah lingkungan, serta diproduksi di dalam negeri, ini yang menjadi kelebihan daihatsu ayla.

Ayla ini sengaja menyasar pasar entry level atau pemilik mobil pemula. Di pasar ini mayoritas konsumen berasal dari keluarga baru dengan jumlah anggota keluarga tiga atau empat orang.

Dari semula naik sepeda motor, keluarga muda ini bisa naik mobil yang terlindungi dari panas dan hujan.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos

Baca juga: Harga Mobil Ayla Bekas Per Juli 2021, Mulai Rp65 Jutaan

#2: Kabin Terasa Lega

Bagasi Daihatsu Ayla

Sebagai mobil keluarga maka kabin Ayla dirancang untuk membuat penumpang merasa lega serta cukup ruang untuk penyimpanan barang. Dimensinya mungil tapi proporsional yaitu panjang 3.660 mm x lebar 1.600 mm x tinggi 1.520 mm.

Dengan dimensi seperti itu masih dapat ditampung empat orang dewasa di dalam kabin serta barang bawaan yang ditempatkan di bagasi belakang. Yang dimaksud bagasi adalah ruang di belakang baris kedua.  

Meski tidak luas, namun bagasi Ayla ternyata tetap dapat memuat satu koper ukuran besar. Artinya mobil ini tetap layak untuk dibawa mudik ke kampung halaman.  

#3: Mesin Kecil Irit BBM

Harga Mobil Ayla Makin Bervariasi, Ini 5 Fakta Sejak Diluncurkan Hingga Sekarang

Terdapat dua varian mesin untuk Ayla yakni 1,0 liter dan 1,2 liter. Sebagaimana regulasi dalam LCGC kedua mesin ini memang diwajibkan untuk irit bahan bakar yakni mencapai 20 liter per km. Keiritan ini terutama akan sangat terasa pada versi mesin 1.0 liter untuk rute perkotaan saja.

Ayla dibekali mesin 1,0 liter berkubikasi 998 cc DOHC, 3 silinder dan 12 katup. Mesin berkode 1NR dapat menghasilkan tenaga 65 Hp dan torsi maksimal 85 Nm. Menariknya, dengan jaringan pemasaran yang luas, pengguna Ayla tidak perlu khawatir dengan ketersediaan suku cadang karena melimpah.

Sebagai mobil yang diperuntukkan bagi kawasan perkotaan, Ayla tentu memiliki transmisi CVT untuk model / tipe X dan M. Sedangkan pada tipe D dan D+ masih manual. Keberadaan transmisi CVT ini tentu membuat pengemudi bebas dari pegal saat menghadapi kepadatan lalu-lintas.

Karena bermesin kecil, tentu saja tenaga mobil ini tidak terlalu besar. Untuk perjalanan luar kota dipastikan akan terasa payah, apalagi jika terus dipacu kecepatannya. Hal ini tergambar dari akselerasi 0 – 100 kmpj butuh waktu sampai 15 detik.

#4: Fitur-fitur Minimalis

Kabin Daihatsu Ayla

Hadir sebagai city car untuk pasar entry level, tentu saja fitur-fitur yang ditawarkan sangatlah dasar. Komposisi fitur paling komplet tentu saja ada pada tipe varian X atau tertinggi. Di sini terdapat head unit yang terintegrasi dengan radio, MP3/CD/WMA, AUX Port, dan USB.

Untuk fitur-fitur keselamatan, juga tidak semua Ayla menyediakan. Hanya sebatas tipe tertinggi dan mulai tahun tertentu. Seperti untuk airbag mulai tahun 2015. Begitu pula sistem pengereman ABS/EBD baru dimulai pada tahun 2020.

Dalam hal kenyamanan, tentu saja Ayla masih kalah dengan city car non-LCGC. Sementara untuk kualitas, interior mobil ini sudah cukup baik untuk aktivitas harian, dengan opsi seperti jok berbahan fabric yang terasa lebih nyaman dan bisa bernapas. Otofriends bisa mengincar mobil-mobil generasi pertama. Siap-siap ini harga Ayla bekas, buat kamu yang punya dana start dari 50 juta untuk membeli, simak disini.

#5: Harga Mobil Daihatsu Ayla Bekas Terbaru

Harga Mobil Ayla Bekas Per Juli 2021, Mulai Rp65 Jutaan

Daftar harga mobil Ayla bekas mulai dari:

  • Ayla  D M/T  2013  1000 cc  Rp 50 jutaan
  • Daihatsu Ayla  M A/T  2013  1.000 cc  Rp 60 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T  2013  1000 cc  Rp 65 juta
  • Ayla  D /M/T  2014  1000 cc  Rp 60 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T  2014  1000 cc  Rp 70 juta
  • Daihatsu Ayla  M M/T  2015  1000 cc  Rp 70 juta
  • Daihatsu Ayla  X A/T  2015  1000 cc  Rp 75 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T  2015  1000 cc  Rp 75 juta
  • Ayla  D M/T  2016  1000 cc  Rp 70 juta
  • Daihatsu Ayla  X A/T  2016  1000 cc  Rp 80 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T  2016  1000 cc  Rp 82 juta
  • Daihatsu Ayla  D M/T Facelift  2017  1000 cc  Rp 80 juta
  • Daihatsu Ayla  M A/T Facelift  2017  1000 cc  Rp 80 juta
  • Ayla  New R A/T  2017  1000 cc  Rp 95 juta
  • Daihatsu Ayla  New R A/T Deluxe  2017  1000 cc  Rp 95 juta
  • Daihatsu Ayla  New R M/T  2017  1000 cc  Rp 90 juta
  • Ayla  M A/T Facelift  2018  1000 cc  Rp 85 juta
  • Daihatsu Ayla  New R M/T Deluxe  2018  1200 cc  Rp 95 juta
  • Ayla  D A/T Facelift 2019  1000 cc  Rp 85 juta
  • Daihatsu Ayla   New R A/T Deluxe 2019  1200 cc  Rp 105 juta
  • Daihatsu Ayla  New R M/T 2019  1.200 cc  Rp 100 juta
  • Ayla  X M/T Facelift 2019  1.200 cc  Rp 95 juta
  • Daihatsu Ayla  D A/T Facelift 2020  1000 cc  Rp 90 juta
  • Daihatsu Ayla  New R M/T 2020  1.200 cc  Rp 105 juta
  • Daihatsu Ayla  New R M/T Deluxe 2020  1.200 cc  Rp 110 juta
  • Daihatsu Ayla  M A/T Facelift 2021  1000 cc  Rp 100 juta
  • Ayla  New R A/T 2021  1.200 cc  Rp 120 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T Facelift 2021  1.200 cc  Rp 105 juta
  • Daihatsu Ayla  X M/T Facelift 2021  1000 cc  Rp 110 juta
Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

Baca juga: 5 Harga Mobil Daihatsu Bekas Kisaran Rp100 Juta

Bagaimana cara mendapatkan harga Daihatsu Ayla bekas yang pantas dalam kondisi terbaik?

Keuntungan mencari Daihatsu Ayla bekas adalah karena populasinya cukup banyak. Diperkirakan ada sekitar 220 ribu unit di konsumen saat ini. Karena itu untuk mendapatkannya tentu bukan hal sulit, kalau cari mobil LCGC mungil tapi berkualitas, mobil ini adalah salah satunya. Persoalannya Otofriends harus memastikan bahwa unit tersebut minim masalah dan harganya masuk akal.

Untuk memastikan kondisi yang terbaik, Otofriends bisa memilih Mobil Daihatsu Ayla di dealer mobil bekas terpercaya yang sudah menjadi rekanan Otospector.

Di dealer-dealer rekanan ini, mobil-mobil yang ditawarkan sudah lulus inspeksi Otospector dan mendapat garansi mesin dan transmisi, minimal 30 hari.

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Rekomendasi 5 Aki Mobil Terbaik Tahun 2024

Maret 23, 2024
Aki mobil adalah salah satu komponen penting yang berfungsi sebagai sumber aliran listrik untuk menghidupkan mesin, lampu, klakson, dan perangkat elektronik lainnya di mobil. Oleh karena itu, pemilik mobil harus memilih aki mobil yang bagus dan berkualitas, agar tidak mengalami masalah saat berkendara. Dari aki yang lama hanya menggunakan air aki sampai tidak menggunakan air
Baca Lebih Lanjut

Berapa Sih Biaya Ganti Bearing Mobil?

Maret 22, 2024
Biaya ganti bearing mobil memang sangat tergantung pada jenis dan model bearing yang digunakan. Hanya saja dalam setiap kerusakan bearing yang harus diperhatikan tentu soal kapan bearing harus diganti dan bagaimana kualitasnya. Bearing roda mobil adalah komponen yang menunjang roda kendaraan. Fungsinya menjaga kestabilan dan perputaran roda mobil. Jika bearing mengalami kerusakan, tentu saja akan
Baca Lebih Lanjut

Simak! Ini Kelebihan dan Kekurangan Mobil Hybrid

Maret 22, 2024
Seperti yang kita ketahui bahwasanya Mobil Hybrid saat ini sudah menjadi sorotan di kalangan dunia otomotif karena klaim efisiensinya. Karena mobil Hybrid ini sudah ramah lingkungan dan juga hemat bahan bakar, akan tetapi masih perlu kita soroti kelebihan dan kekurangan dari mobil Hybrid ini Otofriends. Berikut ini adalah kelebihan dari mobil Hybrid. #1: Irit atau
Baca Lebih Lanjut