Catat Ya, Ini Keunggulan Mobil Transmisi CVT

Agustus 19, 2024
By Thomas W
Catat Ya, Ini Keunggulan Mobil Transmisi CVT-otospector

Kalau ingin dibahas secara mendalam, tentu saja ada banyak keunggulan mobil transmisi CVT (Continuously Variable Transmission).

Karena berbagai keunggulan itulah, tak heran kalau jenis transmisi inilah yang sekarang banyak dipakai di mobil-mobil keluaran terbaru, selain transmisi matic konvensional atau disebut juga sebagai AT.

Transmisi CVT terutama banyak ditemui untuk mobil-mobil untuk kawasan perkotaan seperti sedan, city car, hatchback, atau MPV

Apa saja kira-kira keunggulan mobil transmisi CVT yang harus kita pahami? Yuk, kita bahas satu per satu:

#1: Perpindahan Gigi Lebih Halus

Perpindahan gigi lebih halus

Sumber: Domotransmisi

Perpindahan gigi CVT memang lebih halus dibanding AT. Hentakan sangat minim, karena itulah nyaman dikendarai.

Faktor penyebabnya, karena sistem ini tidak menggunakan gigi seperti di sistem AT, melainkan sabuk baja dan puli. Mekanisme ini membuat friksi jadi lebih sedikit.

Perpindahan gigi yang halus membuat mobil menjadi lebih nyaman dikendarai.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

#2: Akselerasi Lebih Responsif

Akselerasi lebih responsif

Sumber: Kompas.com

Pada CVT rasio gigi berubah secara kontinyu artinya tidak ada jeda atau hentakan saat persneling naik. Kita merasakannya seperti tidak ada jeda dan akselerasi lebih halus.

Rasio gigi juga disesuaikan secara instan sesuai kebutuhan tenaga mesin. Begitu pedal gas diinjak, rasio gigi akan langsung disesuaikan sehingga tenaga mesin tersalurkan optimal ke roda.

Putaran mesin juga dijaga agar tetap berada pada titik puncak pada setiap kecepatan. Analoginya seperti kita naik sepeda dengan rasio gigi menyesuaikan secara otomatis sehingga tenaga kita akan lebih optimal untuk setiap kondisi jalan.

Baca juga: Ini Bedanya Mobil Matic Biasa dengan Mobil Matic CVT

#3: Bunyi Mesin Lebih Senyap

Bunyi mesin lebih senyap

Sumber: Autofun

Perpindahan gigi yang berlangsung mulus dan kontinyu, selain menghilangkan hentakan juga menghasilkan bunyi mesin yang lebih halus. Getaran juga minimal.

Sistem ini juga menjaga putaran mesin tetap rendah, termasuk saat kecepatan tinggi, jadi kebisingannya lebih rendah.

CVT secara otomatis menyesuaikan rasio gigi agar mesin tidak masuk ke zona merah, di mana biasanya bunyi mesin sangat bising.

Senyapnya bunyi juga dipengaruhi komponen-komponen CVT yang didesain lebih presisi dan halus serta material yang lebih berkualitas.

#4: Konsumsi BBM Lebih Efisien

Konsumsi BBM lebih efisien

Sumber: Wuling.id

Sistem CVT selalu menyesuaikan rasio gigi terus menerus sehingga putaran mesin selalu ada pada titik paling efisien di setiap kecepatan. Mesin tidak perlu bekerja terlalu keras atau terlalu pelan.

Karena perpindahan giginya tidak bertahap, CVT menghindari momen-momen di mana mesin harus bekerja lebih keras untuk mengatasi perubahan rasio gigi.

Dalam sistem CVT tidak ada komponen kopling yang sering mengalami slip seperti pada transmisi AT. Efeknya tentu tenaga mesin tersalurkan ke roda secara lebih efisien tanpa banyak kehilangan energi.

Pengendalian putaran mesin yang lebih presisi membuat pengemudi dapat menjaga akselerasi tetap halus dan tidak berlebihan. Semua itu, efeknya ada pada konsumsi bahan bakar akan lebih efisien.

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#5: Dimensinya Lebih Compact

Dimensi lebih compact

Sumber: Moladin

CVT punya desain yang lebih sederhana karena tidak ada komponen seperti planetary gear set yang kompleks. Pada transmisi AT, planetary gear ini cukup memakan ruang dan bobot.

Komponen utamanya seperti puli dan sabuk baja juga ukurannya lebih kecil dan ringan. Komponen-komponen elektrik dan mekanik juga semakin diminimalkan ukurannya.

Desain yang lebih fleksibel juga memungkinkan penempatan komponen secara lebih efisien, dalam ruang terbatas. Kelebihan ruang bisa dipakai untuk komponen lain atau agar interior lebih lega.

Dengan komponen yang compact, maka bobot transmisi dan bobot kendaraan juga jadi lebih ringan.

Baca juga: Ternyata Segini Umur Baterai Mobil Hyundai

Apakah benar transmisi matic lebih cepat rusak dibanding manual?

Transmisi matic memang membuat mobil lebih nyaman dikendarai, namun pemilik juga harus waspada terhadap usia pakai transmisi ini yang terbatas. Contohnya, transmisi CVT diperkirakan usia pakainya sekitar 150.000 km sampai 200.000 km.

Jika Otofriends bermaksud membeli mobil bekas bertransmisi matic, maka jangan ragu untuk memanfaatkan jasa inspeksi mobil bekas Otospector.

Inspeksi mobil yang dilakukan secara cermat oleh tenaga profesional akan memberi Otofriends gambaran menyeluruh tentang sebuah mobil bekas, terutama yang bertransmisi matic. Dengan mengetahui kondisi mobil, maka Otofriends terhindar dari biaya perbaikan yang lebih besar.

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Inilah Beda Antara Dual Zone dan Single Zone AC

November 15, 2024
Bagi sebagian orang, istilah dual zone dan single zone AC mungkin belum terlalu akrab. Maklum, fitur yang ada dalam sistem tata udara kabin ini memang umumnya baru ada pada mobil-mobil berteknologi terbaru. Rata-rata juga baru didapati pada mobil dari kelas menengah ke premium. Secara gampangnya, sistem AC single zone hanya punya satu pengaturan suhu untuk
Baca Lebih Lanjut

Catat Nih, Biar Mobil Tua Ga Gampang Overheat

November 12, 2024
Mobil tua overheat? Memang overheat atau suhu mesin yang tinggi, adalah penyakit yang paling umum terjadi, pada mobil-mobil yang usianya sudah tergolong tua, alias di atas 10 tahunan. Apa boleh buat, seiring usia kendaraan dan pemakaian bertahun-tahun, selalu ada komponen yang sudah melewati usia pakainya dan memang aus.   Masalah akan runyam, kalau komponen-komponen itu
Baca Lebih Lanjut

Yuk, Mengenal Fungsi Drive Belt Mobil

November 11, 2024
Fungsi drive belt di mobil boleh dibilang cukup vital, karena drive belt berhubungan dengan berbagai komponen lain dan bekerja saat mesin mobil sedang menyala.   Sebagai pemilik dan pengemudi mobil, Otofriends juga harus paham tentang fungsi dan manfaat dari drive belt (atau ada juga yang menyebutnya V-belt) ini, agar fungsinya optimal dan tidak terjadi gangguan
Baca Lebih Lanjut