Berapa Sih Biaya Ganti Bearing Mobil?

Maret 22, 2024
By Thomas W
Berapa Sih Biaya Ganti Bearing Mobil?-otospector

Biaya ganti bearing mobil memang sangat tergantung pada jenis dan model bearing yang digunakan. Hanya saja dalam setiap kerusakan bearing yang harus diperhatikan tentu soal kapan bearing harus diganti dan bagaimana kualitasnya.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

Bearing roda mobil adalah komponen yang menunjang roda kendaraan. Fungsinya menjaga kestabilan dan perputaran roda mobil. Jika bearing mengalami kerusakan, tentu saja akan mengganggu fungsi roda. Dan bila dibiarkan, bisa berakibat fatal.

Jadi, berapa biaya ganti bearing mobil? Untuk lebih jelasnya, mari kita pahami dulu fakta-fakta seputar kerusakan bearing:

#1: Ciri-ciri Bearing Perlu Diganti

Biaya Ganti Bearing Mobil

Sumber: Medium.com

Ciri utamanya adalah munculnya suara gemuruh atau mirip bunyi dengungan lebah, pada saat mobil kecepatannya meningkat. Atau kira-kira di atas 40 km/jam.

Suara gemuruh itu kadang disertai getaran yang dirasakan di dalam kabin, di mana kursi dan setir ikut bergetar. Pengemudi kadang juga merasakan mobil rasanya ngambang, sulit dikendalikan saat akselerasi atau berbelok.

Saat dicek, Otofriends bisa menemukan kalau roda mobil bisa oblak, ban mobil jadi aus sebagian, dan velg juga terasa panas.

Baca juga: Inilah Perkiraan Biaya Perbaikan Kaki-kaki Mobil

#2: Apakah Bearing Bisa Diservis?

Biaya Ganti Bearing Mobil

Sumber: Dubizzle

Pada mobil-mobil keluaran lama atau tahun 2005 ke bawah, bearing rodanya sebagian masih bisa diservis. Dengan catatan, kalau kerusakannya tidak parah.

Di bengkel, bearing yang rusak akan dibersihkan, grip yang kering ditambah gemuk, dan kalau oblak masih bisa dipress.

Sedangkan di mobil-mobil keluaran baru, umumnya bearing sudah paten. Tidak bisa diservis dan harus diganti baru.

Biaya servis bearing relatif murah, berkisar Rp200 ribu sampai Rp300 ribu.

beli mobil bekas di tokopedia

#3: Bearing Perlu Rutin Diganti

Biaya Ganti Bearing Mobil

Sumber: Prestige-Autorepair

Karena fungsinya cukup vital, bearing juga perlu dicek kondisinya diganti secara berkala sesuai jadwal servis. Kalau bearing berfungsi normal, maka posisi roda selalu berada pada sumbu yang tepat.

Bearing yang sehat juga bisa meredam getaran pada kursi dan setir saat mobil melintasi jalanan yang kurang rata atau saat berakselerasi.

Mengganti bearing secara rutin juga bisa mencegah kerusakan komponen kaki-kaki dan komponen kemudi.

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#4: Biaya Ganti Bearing Mobil

Biaya Ganti Bearing Mobil

Sumber: Gridoto

Biaya ganti bearing mobil sangat bervariasi, mulai dari Rp250 ribu sampai dengan Rp2 juta.

Antara bearing depan dengan bearing belakang biasanya ada perbedaan harga. Mobil-mobil Jepang biasanya akan lebih murah dibanding mobil Eropa.

Saat bearing diganti, biasanya juga dilakukan servis kaki-kaki, seperti tie rod, bushing arm, ball joint, link stabilizer, dll. Biayanya berkisar antara Rp40 ribu sampai Rp400 ribu.

Baca juga: 5 Komponen Kaki-kaki Mobil Yang Sering Bermasalah

Cara menghemat biaya perbaikan kaki-kaki

Kaki-kaki mobil harus dirawat sesuai jadwal, jika memang ada yang sudah aus dan harus diganti, gantilah segera. Pilih komponen sesuai spesifikasi dan kualitas yang direkomendasikan pabrikan. Hindari jalanan rusak dan cek selalu tekanan angin sesuai petunjuk dari bengkel.

Untuk tahu kondisi kaki kaki mobil bekas, jangan ragu menggunakan jasa inspeksi mobil bekas Otospector. Dengan prosedur inspeksi mobil di lebih dari 150 titik, Otofriends akan dapat gambaran tentang kondisi mobil secara keseluruhan. Hasilnya jadi referensi dalam pengambilan keputusan pembelian.  

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Mobil Bekas 30 Jutaan Yang Bagus

September 13, 2024
Sering ada pertanyaan, mobil bekas 30 jutaan yang bagus, kira-kira apa pilihannya? Jujur saja, pertanyaan semacam ini sebenarnya sangat sulit dijawab. Karena pengertian “bagus”, memang sangat sifatnya sangat subyektif, tergantung pada selera masing-masing calon pembeli. Perlu juga dipahami, dengan anggaran 30 jutaan, tentu saja pilihannya adalah mobil yang usianya sudah cukup tua atau di atas
Baca Lebih Lanjut

Mobil Yang Dipakai Paus Fransiskus Selama di ASEAN

September 13, 2024
Pemimpin umat Katolik yaitu Paus Fransiskus ingin mengunjungi 4 Negara dalam perjalanan misi apostoliknya di Asia Tenggara. Sebagai pemimpin umat Katolik sedunia, ternyata fakta menariknya Paus Fransiskus menumpangi mobil yang  berbeda-beda pada saat kunjungan bersejarahnya. Datangnya Paus Fransiskus di berbagai Negara kini menjadi pusat perhatian publik, dan kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia menjadi terkenal karena
Baca Lebih Lanjut

Kenapa Body Mobil Bisa Retak?

September 11, 2024
Terjadinya mobil bisa retak tentunya karena pemilik mobil yang kurang peduli dengan penampilan mobilnya. Ya walaupun masalah body mobil bisa retak hanya masalah kecil bagi mereka. Namun biasanya retak pada bagian body mobil bisa menjadi kendala dan dapat mengurangi nilai estetika pada mobil kamu. Berikut ini ada beberapa penyebab bodi mobil kamu bisa retak, maka
Baca Lebih Lanjut