Di tengah membanjirnya mobil-mobil pabrikan Jepang di pasar kendaraan bekas Indonesia, mobil-mobil bekas pabrikan China mulai mendapat tempat tersendiri. Sejak beberapa waktu ke belakang, salah satu yang tengah naik daun adalah Wuling. Tertarik untuk memilikinya, OtoFriends?
Sebelum ngacir membeli mobil bekas China merek Wuling idaman Anda, sebaiknya pelajari dulu tipe-tipenya!
Dilansir dari wuling.id, saat ini ada sekitar empat tipe yang dirilis Wuling di pasar Indonesia. Tak hanya baru, Anda pun sudah bisa menemui versi bekasnya.
Wuling Confero didapuk sebagai mobil keluarga yang nyaman dan punya harga irit di kantong. Ditawarkan dalam dua tipe yaitu Confero S dan Confero S ACT, mobil ini memiliki lebar sekitar 1,6 m dan panjang hampir 4,5 m. Lega banget ‘kan, OtoFriends?
Mobil Wuling Confero sudah bisa Anda miliki dengan harga mulai dari Rp140 juta-an saja (OTR Jakarta dan transimisi manual). Hmmh.. untuk harga segitu, sekarang sudah cukup jarang bukan bisa memiliki mobil keluarga yang cukup besar.
Banyak orang menyimpulkan bahwa Wuling Confero cukup worth sebagai mobil pertama milik keluarga. Terlebih lagi jika Anda membeli mobil bekas China tipe Confero ini. Harga yang bisa didapatkan tentu bisa lebih murah lagi!
Sudah bertahun-tahun lamanya, Avanza dan Xenia selalu jadi MPV incaran sejuta masyarakat Indonesia. Kondisi ini kemudian berganti saat Wuling mulai serius memasarkan mobil-mobil produksinya. Takhta Avanza dan Xenia pun seolah direbut oleh Cortez, mobil MPV produksi Wuling.
Wuling menawarkan tiga varian untuk mobil ini yaitu Cortez 1.5, Cortez 1.8, Cortez CT. Dikutip dari wuling.id, harganya barunya sendiri mulai dari Rp202 juta-an (OTR Jabodetabek). Sudah memiliki 7 seater dilengkapi sabuk pengaman di deretan kursi belakang, mobil ini pun dilengkapi mesin yang kuat, 1.500 cc dengan turbo engine. Cukup murah bukan?
Ingin mendapatkan mobil bekas China satu ini dengan harga lebih murah? Lirik saja versi bekasnya, OtoFriends! Anda bisa menemukan harga termurah dari Wuling Cortez mulai dari Rp150 juta-an saja.
Almaz bisa disebut sebagai produk mobil terbaik dan tercanggih yang dimiliki dan dirilis Wuling di Indonesia. Betapa tidak, mobil tipe SUV 5 & 7 seater ini dilengkapi fitur mewah seperti:
Dirangkum dari berbagai sumber, Wuling Almaz disebut menarik perhatian banyak pengunjung di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Selain fitur canggih yang banyak, Wuling Almaz punya desain yang sporty dan modern. Di sisi lain, transmisinya pun sudah CVT sehingga memberikan kenyamanan dalam berkendara.
Harga Wuling Almaz baru OTR dibanderol mulai harga Rp260 juta-an untuk tipe Smart Enjoy. Sementara itu untuk Almaz Exclusive, harganya menyentuh angka mulai Rp320 juta-an. Versi bekasnya juga ada, namun masih terbatas. Biasanya Anda akan menemukan Wuling Almaz bekas yang dijual secara over kredit di beberapa situs jual beli mobil bekas online.
Selain tiga mobil pribadi di atas, Wuling pun memperkenalkan Formo, kendaraan niaga yang serbaguna. Bila dipandang sekilas, Wuling Formo punya penampakan luar yang mirip dengan Cortez. Namun begitu, perbedannya sudah bisa dilihat dari kesan simpel yang ditampakkannya.
Ada dua tipe Formo yaitu Mini Bus dan Blind Van. Karena didesain untuk barang, Formo didesain minim getaran dan juga senyap. Dilansir dari wuling.id, Wuling Formo dibanderol dengan harga mulai Rp138 juta-an.
Semoga pembahasan OtoSpector tentang mobil bekas China 2019 di atas dapat bermanfaat bagi Anda, OtoFriends. Ingin beli mobil bekas dengan aman dan terjamin kondisinya?
Jangan ragu untuk melibatkan OtoSpector dalam proses inspeksi kendaraan bekas idaman Anda.
Bagikan