Klik disini untukJual Mobil Anda

Cara Mencegah Maling Pecah Kaca Mobil

Agustus 16, 2023
By Getan Metodius
Cara Mencegah Maling Pecah Kaca Mobil-otospector

Tidak hanya di Jakarta, banyak tempat atau kota lainnya di Indonesia tidak luput dari bahaya. Termasuk halnya bahaya pencurian atau maling yang mengambil barang berharga di mobil dengan cara memecahkan kaca saat mobil terparkir. Kita perlu tahu Otofriends, diketahui 60 persen bagian dari mobil merupakan kaca mobil, jadi jangan biarkan barang dengan mudah terlihat.

Beli Mobil Bekas - Aplikasi Otos
Beli Mobil Bekas di OTOS

Tidak kejahatan atau pencurian modus pecah kaca mobil saat ini kembali marak terjadi. Karena aksi nekatnya ini, pelaku kejahatan sebetulnya memanfaatkan momen ketika mobil terparkir, lingkungan cenderung sepi dan lain sebagainya. Ketika pelaku merasa aman, pelaku akan dengan mudah memecahkan kaca mobil dan mengambil barang-barang berharga di mobil korban.

Meskipun rata-rata kejahatan pecah kaca mobil ini lebih sering terjadi siang hari kaca mobil jadi lebih terlihat jelas. Simak beberapa cara untuk mencegah maling pecah kaca mobil berikut ini.

#1: Parkir di lokasi yang aman.

parkiran secure parking

Sumber: wartamagelang

Begini Otofriends, memang kadang karena satu dan dua hal kita tidak dapat memarkir mobil di tempat parkir yang aman seperti secure parking. Namun, jika seperti ini kondisinya, kita perlu mencari tempat lokasi parkir mobil seperti pinggir jalan, usahakan ditempat itu sudah ada beberapa mobil lainnya terparkir atau ada juru parkir yang menjaga lokasi tersebut.

Jangan ambil risiko kita sebagai pemilik mobil untuk memilih lokasi parkir mobil yang sepi di siang hari, atau yang lebih berbahaya parkir mobil di tempat yang gelap saat malam hari. Ingat, parkir di tempat yang cukup ramai ya Otofriends.

Baca juga: Begini Cara Mengetahui Debt Collector Asli dan Palsu

#2: Disarankan tidak tutup kaca yang rapat.

kaca tidak ditutup rapat

Suber: car-glass.co.id

Aksi pencurian dengan modus memecahkan kaca mobil itu biasanya menggunakan pecahan busi. Dengan kita tidak menutup kaca secara penuh atau sekitar 1 cm sebagai jalur sirkulasi udara bisa mengantisipasi pencurian dengan modus seperti ini. Ketika kaca tertutup rapat, kaca akan lebih mudah rapuh karena terhimpit dengan dua sisi, bawah dan atas kaca mobil, ketika benturan benda tajam, kaca akan mudah retak. 

#3: Jangan taruh barang berharga terang-terangan di kursi.

taruh barang dalam mobil

Sumber: Tabloid Nova Grid.id

Satu hal yang perlu kamu ketahui Otofriends, pencuri modus pecah kaca itu akan melihat dengan mudah jika barang mudah terlihat dari luar. Usahakan menaruh barang yang berharga tidak mudah terlihat, misalnya dimasukan pada tempat penyimpanan yang ada di mobil, seperti contoh glove box, dan lainnya, agar sulit terlihat dari luar. Simpan barang di tempat aman jadi salah satu antisipasi aktif kita pemilik kendaraan.

Garansi Mobil Bekas Otospector
Garansi Mobil Bekas Otospector

#4: Usahakan pakai kaca film terbaik.

kaca film mobil

Sumber: suarasurabaya.net

Penting untuk memilih kaca kaca film yang tepat, bukan hanya sekedar menggunakan kaca film saja, tetapi perlu diketahui kadar yang direkomendasikan. Catat, penting untuk pemilik mobil untuk memilih kaca mobil yang terang dari dalam dan sulit terlihat dari luar mobil, serta juga tidak mengganggu visibilitas sebagai pengemudi.

#5: Pakai pengaman mobil ganda.

pengaman mobil

Sumber: cdn.jdpower.com

Begini, meskipun mobil kita sudah ada sensor atau alarm bawaan dari dealer mobil, namun tidak ada salahnya memasang alat pengaman atau sensor tambahan atau juga alarm ganda.

Seperti halnya menambahkan electrical cut-off, teknologi ini juga dirasa perlu untuk mobil-mobil yang memang belum mendapatkan fitur Immobilizer untuk bisa mencegah mobil dibawa perlu oleh pelaku kejahatan yang sengaja ingin mencuri mobil, bukan hanya sekedar mengambil barang berharga di dalam mobil.

Baca juga: Inilah Perkiraan Biaya Perbaikan Kaki-kaki Mobil

dana tunai bpkb mobil
Dana Tunai Cepat

Antisipasi pribadi sebagai pencegahan pelaku pencurian pecah kaca:

Kita sebagai pemilik mobil harus cerdas dan juga cermat, pasalnya pencurian itu bisa terjadi karena si korban juga lalai dan cenderung abai akan barang bawaannya. Jaga kendaraan untuk tetap aman, parkir di tempat yang resmi, jika tidak memungkinkan lakukan beberapa tips di atas.

Untuk kamu yang ingin membeli mobil bekas, jangan lupa manfaatkan layanan jasa inspeksi mobil bekas Otospector untuk mendapatkan mobil terbaik. Jangan salah beli mobil hanya karena harga murah, pastikan sudah terinspeksi dan bergaransi Otospector.

Bagikan

Baca Artikel Lainnya

Baca Artikel Lainnya

Lengkap! Harga Mobil Pajero Sport Bekas Tahun 2022

Januari 22, 2023
Mendengar nama Mitsubishi Pajero Sport, tidak heran jika orang langsung berimajinasi tentang sebuah SUV yang begitu tangguh di segala medan. Begitu populernya mobil ini hingga menyebabkan harga mobil bekas nya di pasaran boleh dibilang cukup stabil. Meski sudah mengalami beberapa kali pembaruan, model-model lama mobil ini tetap banyak diminati. Meski sudah diproduksi sejak 1996 di
Baca lebih lanjut

Kapan IIMS 2023 Bakal Digelar? Catat Nih Tanggalnya

Januari 19, 2023
Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS 2023) akan diadakan selama 11 hari yakni 16-26 Februari 2023 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat. Berbeda dengan tahun 2022 lalu, pameran tahun ini akan diadakan secara lebih leluasa, karena dalam situasi normal atau tidak adanya pembatasan. Rudi MF, Project Manager IIMS 2023, mengatakan IIMS kali ini diperkirakan akan lebih
Baca lebih lanjut

Wajib Tau Arti Marka Jalan Tol Biar Gak Gagal Paham

Januari 15, 2023
Bagi pengemudi atau pengguna jalan dengan kendaraan roda empat atau lebih termasuk truk perlu tahu nih, apa saja rules atau rambu lalu lintas yang ada di jalan Tol. Biar gak gagal paham karena gak tahu arti marka jalan yang ada malah berbahaya, selain merugikan diri sendiri atau perusahaan harus bayar denda, bahaya yang lain adalah
Baca lebih lanjut